Kegiatan hari senin, tanggal 17 Agustus 2020 dilaksanakan Nonton Live Streaming Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke- 75 di Ruang Loby Kantor UPBU Gusti Sjamsir Alam Kotabaru Dihadiri oleh Kabandara, para Kasi, Para Koordinator & Staff Tata Usaha. Detik-detik Proklamasi juga di iringi dengan Pembunyian Sirine/ Alarm secara serentak olah Unit PKP-PK, Tower Airnav dan Alarm Terminal Keberangkatan UPBU Gusti Sjamsir Alam.
Kegiatan dilanjutkan dengan Live Music GSAkustik di ruang Tunggu keberangkatan UPBU gusti sjamsir alam yang dimulai pukul 12.00 s/d selesai. Tujuan Live music adalah untuk menghibur para penumpang sekaligus sosialisasi UPBU Gusti Sjamsir Alam dalam membangun Zona Integritas Menuju WBK & WBBM tahun 2020 yang di suguhkan Melalui Lagu Special Official Gusti Sjamsir Alam menuju Predikat WBK 2020 yakni Berasa Kopi ( Berantas Segala Korupsi).