Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan PPNPN Formasi Aviation Security Khusus Putra Daerah Kabupaten Kotabaru

Hai #SobatGSA ?

Berikut kami sampaikan Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Gusti Sjamsir Alam Kotabaru melalui Jalur Online.

Berdasarkan hasil pemeriksaan seleksi administrasi pendaftaran dan keputusan panitia penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) untuk Formasi Aviation Security (AVSEC) melalui jalur online yang dilaksanakan pada 12 s.d 20 Mei 2022, dimana jumlah pelamar 102 orang dengan rincian sebagai berikut :

a. 92 orang dari Luar Daerah Kabupaten Kotabaru dinyatakan tidak memenuhi persyaratan (bukan berdomisili Kabupaten Kotabaru

b. 10 orang dari Kabupaten Kotabaru dimana 7 orang tidak memenuhi persyaratan (tidak memiliki Lisensi Basic AVSEC) dan 3 orang dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi.

Dengan ini ditetapkan peserta yang namanya tercantum dalam daftar pengumuman ini dinyatakan LULUS TAHAP ADMINISTRASI dan berhak mengikuti Tahap Seleksi Kompetensi/Ujian Online sesuai dengan Jadwal Penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Formasi Aviation Security (AVSEC)

Subscribe
Notify of

0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua Komentar